Demi Kesejahteraan Masyarakat, Satgas TMMD Kodim 0706/Temanggung Kesampingkan Liburan Bersama Keluarga

    Demi Kesejahteraan Masyarakat, Satgas TMMD Kodim 0706/Temanggung Kesampingkan Liburan Bersama Keluarga
    Dengan berbekal semangat 55 Anggota Satgas masih sangat jelas tampak begitu bersemangat pada saat melakukan pembuatan rabat beton jalan salah satu sasaran pembangunan fisik tersebut.

    TEMANGGUNG - Tiada hari tanpa mengabdi untuk Masyarakat, inilah kalimat yang tertanam dalam jiwa raga para Tim Satgas TMMD Sengkuyung Tahap III TA 2022 Kodim 0706/Temanggung. Sehingga, Tim Satgas TMMD dalam menjalankan tugasnya tidak ada kata tanggal merah atau hari libur. Kondisi ini memang tidak terbantahkan, fakta di lapangan, kendati hari Minggu para Tim Satgas tetap beraktivitas menggarap sasaran fisik pembuatan Rabat beton jalan yang berlokasi di Desa Lowungu Kecamatan Bejen, Temanggung. Minggu (16/10/2022).

    Seperti yang terlihat pada pagi hari ini, dengan berbekal semangat 55 Anggota Satgas masih sangat jelas tampak begitu bersemangat pada saat melakukan pembuatan rabat beton jalan salah satu sasaran pembangunan fisik tersebut.

    Hal serupa juga disampaikan oleh Pasiter Kodim 0706/Temanggung Kapten Inf Aris Setyanto yang menyebutkan hari libur pada umumnya memang dihabiskan untuk bersama keluarga, Namun kali ini tidak berlaku bagi para Satgas TMMD sebab saat ini Tim Satgas tengah diburu untuk menyelesaikan dan mensukseskan program TMMD tersebut.

    "Demi mewujudkan impian dan mengutamakan kepentingan kesejahteraan masyarakat, Satgas TMMD rela mengabaikan waktu bersama keluarganya. Seolah tak pernah mengenal rasa lelah dan menjunjung tinggi sikap profesional, Tim Satgas terus bekerja demi mencapai hasil yang maksimal. Jadi, tanggal merah bukan halangan bagi Tim Satgas, "tegas Pasiter.

    Masih menurut Pasiter, semangat pantang menyerah serta kebersamaan mengutamakan kepentingan umum sudah sangat melekat dalam jati diri Tim Satgas. Niscaya Tim Satgas menganut filosofi kerja ikhlas kerja tuntas. 

    "Untuk diketahui, Program TMMD ini merupakan wujud nyata pengabdian TNI kepada rakyatnya. Tugas mulia inilah diprioritaskan oleh Tim Satgas dengan sangat amanah, yakni tetap bekerja di hari libur agar masyarakat bisa sesegara mungkin untuk memanfaatkan Jalan penghubung ini", tutup Pasiter.

    Redaktur            : Jonathan/Pendim 0706

    temanggung jateng tmmd sengkuyung
    Achmad yonathan alexander

    Achmad yonathan alexander

    Artikel Sebelumnya

    Sasaran RTLH TMMD Kodim 0706/Temanggung,...

    Artikel Berikutnya

    Tim Wasev Kodam IV/Diponegoro Kunjungi TMMD...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro

    Ikuti Kami